Jumat, 14 Oktober 2011

Kali ini akan membahas tentang resep membuat kacang telur lagi, 
setelah pada beberapa waktu yang lalu saya sempat mengulas tentang resep cara membuat kacang telur madu manis enak mudah. 
Hmm,, gimana ya resep kacang telur kita pada kali ini. Yang jelas nih sobat,
 rasa kacang telur kita kali ini sesuai banget denga judulnya, yaitu resep cara membuat kacang telur pedas manis renyah mudah. So sweet and spicy kan. 
Yang pastinya resep membuat kacang telur ini akan sangat berbeda dari kacang telur yang biasanya. Sekali-sekali saya dan sobat harus bisa membuat suatu snack, 
resep makanan yang berbeda dan bervariasi bukan. Ya udah yuk, kita langsung ke prosesnya saja.

Resep Kacang Telur Pedas Manis Renyah


Bahan resep kacang telur pedas manis :
500 gr Kacang tanah
400 gr Tepung terigu, ayak
100 gr Tepung sagu, ayak
4 btr Telur ayam, kocok lepas
100 gr Gula pasir
2 sdt Cabai bubuk
8 siung Bawang putih, parut / haluskan
1 sdt Garam
Minyak untuk menggoreng, secukupnya
¼ vanili bubuk

Cara Membuat resep kacang telur pedas manis :
1. Cuci kacang tanah, tiriskan dan keringkan dengan lap kain sampai benar-benar kering, sisihkan.
2. Campur dan aduk sampai rata telur ayam, gula pasir, cabai bubuk, vanili, bawang putih parut, dan garam.
3. Masukkan kacang tanah ke dalam campuran bumbu. Aduk sampai rata, lalu angkat dan tiriskan.
4. Campur tepung yang sudah di ayak, lalu balurkan kacang yang sudah dibumbui dengan tepung ayak.
5. Masukkan kembali kacang yang sudah berbalur tepung ke dalam adonan bumbu telur. Angkat, tiriskan.
6. Balur lagi dengan tepung ayak. Lakukan beberapa kali hingga kacang terbalur rata.
7. Panaskan minyak, goreng kacang dengan api sedang hingga kacang matang dan berwarna kecoklatan.
8. Angkat, tiriskan dan diamkan hingga dingin lalu simpan dalam stoples kedap udara.


Pastinya mudah kan, mencoba membuat variasi aneka resep dari kacang tentunya tidak akan membuat sobat bosan

Testimonial

Makasih ya, pesanan saya sudah sampai.
Tina - Palangkaraya
085252xxx

nastarnya enaaakkk, makasiiihh!
Dewi - Muara Teweh
0812495xxxx

donat kentangnya juga mantap, pesen lagi aahh!
silvia - Muara Teweh
0813489xxxx

kroketnya mana lagi nihh, pengen lagi mbak pesen!
arianty - Muara Teweh
085786xxxx